Daihatsu Xenia terbaru yang dinamai Great New Xenia berubah di sejumlah segi termasuk untuk urusan jantung pacu. Ini hanya berlaku untuk Great New Xenia mesin 1.300 cc karena Daihatsu mengubah mesin dari berteknologi VVT-I ke Dual VVT-I.
Namun, detail perubahan untuk urusan tambah napas ini bukan cuma penggandaan pada sistem pengaturan katup. Rupa-rupanya, kapasitas silinder pun ditambah.
Walau angkanya dibulatkan dan disebut 1.300 cc, sejatinya volume silinder di mesin low-MPV ini terdongkrak dari model lama sebesar 1.298 cc menjadi 1.329 cc. "Pembesaran" terjadi pada ukuran diameter x langkah dari 72 x 79,7 menjadi 72,5 x 80,5.
Hasilnya, daya maksimum mesinnya naik dari 92 tenaga kuda menjadi 97 tenaga kuda pada putaran mesin yang sama dibandingkan sebelumnya, yakni 6.000 rpm.
Great New Xenia bermesin 1.300 cc sendiri tersedia dalam 8 varian dari total pilihan 11 varian jika termasuk dengan Xenia 1.000 cc. Sebelas varian itu sendiri adalah 1.0 D manual transmission (MT), 1.0 M (MT), 1.0 M Deluxe (MT), 1.3 X (MT & AT), 1.3 X Deluxe (MT & AT), 1.3 R (MT & AT), dan 1.3 R Sporty (MT & AT).